Selasa, 24 Februari 2015

11:41 PM - No comments

Lampu Merah

"Pelangi pelangi, alangkah indahmu.. Merah kuning hijau di langit yang biru. Pelukismu agung, siapa gerangan.."
Kalian yang pernah mengalami masa kecil, tentu nggak asing lagi dengan lagu ini. Sebuah lagu singkat yang menggambarkan tentang keindahan sebuah peristiwa pembiasan cahaya matahari oleh hujan, sehingga muncul warna-warna 'merah-kuning-hijau'. Beranjak dewasa, kita dikenalkan ilmu fisika, dkk. Pandangan kita akan pelangi nggak sebahagia sebelumnya. Yaa, kadang nyesel juga tau ilmu semacam itu, tapi kata orang-orang tua sih, "Pengetahuan nggak akan sia-sia". Nurut aja deh..

Kamis, 12 Februari 2015

11:28 PM - No comments

3 Tahun di Bawah, 3 Tahun di Atas

"When it gets hard, you know it can get hard sometimes. It is the only thing that makes us feel alive.."
Cuplikan diatas diambil dari lagunya Ed Sheeran yang judulnya 'Photograph'. Lagu ini nyeritain tentang orang yang lagi menjalin hubungan jarak jauh. Iya, LDR. Ya meskipun aku sendiri juga belum pernah ngerasain gimana rasanya LDR. Sebenernya relationshipku sama Raisa cuma sebatas fans-phobia-ngaca dan Artis-menebar-harapan, tapi kita berdua sama-sama sadar kalau hubungan kita nggak bisa lebih dari itu. Meskipun berat, kita coba untuk menjalaninya, demi keseimbangan semesta raya. Tsaaaaah...

Lupain soal itu, kembali ke Photographnya Ed Sheeran. Beneran deh, kalian bakal nyesel seandainya udah di akherat dan kalian belum pernah dengerin lagu ini di dunia. Ya meskipun masalah yang dibahas lagu itu sebenernya cetek banget, 'nggak bisa ketemu, tapi kamu nyimpen fotoku. Itu aja buat ngobatin kangenmu.' Iyaa, gitu aja masalahnya. Kalau aja Ed Sheeran paham medsos, lagu ini mungkin gabakal tercipta. Ya, disinilah dampak negatif medsos. Susah memberi inspirasi buat lagu romantis.